Dailymail.co.uk |
Hal ini sontak membuat masyarakat dunia penasaran, seperti apa sebenarnya bagian dalam istana mewah yang nantinya bakal di huni oleh pasangan Duke danDuchess of Cambriage ini?
Dilansir Dailymail, berbeda dengan kemegahan Istana Buckingham, Istana Kensington yang kecil ini menawarkan kenyamanan khas monarki Inggris.
Istana Kensington ini dikelilingi sejumlah tanaman, kolam, patung yang terawat dengan baik. Bangunan istana ini menjadi saksi bisu dalam perjalanan kehidupan pribadi keluarga Kerajaan Inggris selama lebih dari 300 tahun.
Dibuka untuk umum
Setelah mengalami proses pemugaran cukup panjang, Istana Kensington akan dibuka untuk umum dengan harapan ratusan ribu pengunjung akan mendatangi istana ini pada musim panas mendatang, saat London menjadi tuan rumah Olimpiade.
Selain itu, ada juga fasilitas gerai suvenir, untuk pengunjung yang berniat membawa oleh-oleh setelah puas mengelilingi istana ini.
Istana ini diharapkan dapat menarik sekitar 300 - 400 ribu pengunjung setiap tahun atau lebih banyak 30% dibanding sebelum saat renovasi.